Sunday, October 3, 2010

soal-soal sistem saraf dan indra

1. Otak kecil berfungsi sebagai...
a. Mengatur keseimbangan tubuh
b. Mengatur pernafasan
c. Mengatur gerakan mata
d. Mengatur denyut jantung

2. Saraf yang membawa rangsangan menuju ke otak disebut...
a. Saraf simpatik
b. Saraf sensorik
c. Saraf parasimpetik
d. Saraf motorik

3. Yang dimaksud dengan susunan saraf pusat adalah...
a. Otak dan sumsum tulang belakang
b. Otak dan batang otak
c. Otak besar dan otak kecil
d. Otak dan sumsum

4. Pada bagian otak, bagian luar yg berwarna kelabu terdapat...
a. Dendrit
b. Neuron
c. Nerit
d. Nerit dan dendrit

5. Serabut neuron yang pendek disebut...
a. Dendrit
b. Neurit
c. Akson
d. Serabut pendek

6. Sel saraf yang menghubungkan reseptor dengan pusat saraf disebut…
a. neuron sensorik
b. neuron konektor
c. neuron motorik
d. neuron adjustor

7. Hal-hal berikut yang berhubungan dengan gerak.
1)rangsang
2)saraf motorik
3)otak
4)saraf sensorik
5)neuron perantara
6)gerakan
urutan gerak refleks yang benar adalah...
a. 1,2,5,4,6
b. 1,4,3,2,6
c. 1,5,4,2,6
d. 1,4,5,2,6

8. Fungsi susunan saraf simpatik adalah...
a. mempercepat denyut jantung, mempertinggi tekanan darah
b. mempercepat denyut jantung, mengurangi tekanan darah
c. mempercepat denyut jantung, memperbesar pembuluh darah
d. mempercepat denyut jantung, mempersempit pembuluh darah

9. Reseptor adalah bagian tubuh yg berfungsi sebagai...
a. penerima rangsang
b. pengantar rangsangan
c. menanggapi rangsangan
d. pusat rangsangan


10. Konduktor adalah bagian tubuh yang berfungsi sebagai...
a. penerima rangsang
b. pengantar rangsangan
c. menanggapi rangsangan
d. pusat rangsangan

11. Efektor adalah bagian tubuh yang berfungsi sebagai...
a. penerima rangsang
b. pengantar rangsangan
c. menanggapi rangsangan
d. pusat rangsangan

12. Apakah yang dimaksud dendrit...
a. bagian yang paling besar dari sel saraf
b. serabut pendek dan bercabang-cabang
c. serabut sel saraf panjang
d. benang-benang halus

13. Apakah yang dimaksud akson (neurit) ...
a. bagianyang paling besar dari sel saraf
b. serabut pendek dan bercabang-cabang
c. serabut sel saraf panjang
d. benang-benang halus

14. Impuls adalah...
a. rangsangan/respons yang diterima oleh neuron
b. rangsangan/respons yang ditanggapi oleh neuron
c. rangsangan/respons yang dibawa oleh neuron
d. rangsangan/respons yang diabaikan oleh neuron

15.
Daerah lidah yang peka terhadap rasa manis adalah…
a. 4
b. 1
c. 3
d. 2

16. Fungsi lidah adalah,kecuali…
a. Organ yang bertugas menghantar makanan yang telah dikunyah gigi masuk kedalam tenggorakan
b. Indra Pengecap
c. Membasahi bibir
d. Mengatur letak posisi makanan pada mulut

17. Mata dilindungi oleh… agar debu,keringat,atau air dari dahi tidak masuk ke mata.
Pilihan yang tepat untuk mengisi titik-titik tersebut adalah…
a. Alis Mata
b. Bulu Mata
c. Kelopak Mata
d. Semua jawaban salah

18.
Bagian mata yang berfungsi seperti film pada kamera ditunjukkan oleh no. ...
a. 3
b. 1
c. 6
d. 7

19.
Yang disebut sebagai Saluran Eustachius ditunjukkan oleh No.?
a. 6
b. 1
c. 2
d. 5

20. Nama lain dari rabun dekat adalah…
a. Presbiopi
b. Miopi
c. Hipermetropi
d. Mata silindris

Monday, August 2, 2010

proses pembentuka urine

1. Penyaringan (filtrasi)


Proses pembentukan urin diawali dengan penyaringan darah yang terjadi di kapiler glomerulus. Sel-sel kapiler glomerulus yang berpori (podosit), tekanan dan permeabilitas yang tinggi pada glomerulus mempermudah proses penyaringan.

Selain penyaringan, di glomelurus juga terjadi penyerapan kembali sel-sel darah, keping darah, dan sebagian besar protein plasma. Bahan-bahan kecil yang terlarut di dalam plasma darah, seperti glukosa, asam amino, natrium, kalium, klorida, bikarbonat dan urea dapat melewati saringan dan menjadi bagian dari endapan.

Hasil penyaringan di glomerulus disebut filtrat glomerolus atau urin primer, mengandung asam amino, glukosa, natrium, kalium, dan garam-garam lainnya




2. Penyerapan kembali (reabsorbsi)


Bahan-bahan yang masih diperlukan di dalam urin pimer akan diserap kembali di tubulus kontortus proksimal, sedangkan di tubulus kontortus distal terjadi penambahan zat-zat sisa dan urea.

Meresapnya zat pada tubulus ini melalui dua cara. Gula dan asam amino meresap melalui peristiwa difusi, sedangkan air melalui peristiwa osmosis. Penyerapan air terjadi pada tubulus proksimal dan tubulus distal.

Substansi yang masih diperlukan seperti glukosa dan asam amino dikembalikan ke darah. Zat amonia, obat-obatan seperti penisilin, kelebihan garam dan bahan lain pada filtrat dikeluarkan bersama urin.

Setelah terjadi reabsorbsi maka tubulus akan menghasilkan urin sekunder, zat-zat yang masih diperlukan tidak akan ditemukan lagi. Sebaliknya, konsentrasi zat-zat sisa metabolisme yang bersifat racun bertambah, misalnya urea.


3. Augmentasi


Augmentasi adalah proses penambahan zat sisa dan urea yang mulai terjadi di tubulus kontortus distal.

Dari tubulus-tububulus ginjal, urin akan menuju rongga ginjal, selanjutnya menuju kantong kemih melalui saluran ginjal. Jika kantong kemih telah penuh terisi urin, dinding kantong kemih akan tertekan sehingga timbul rasa ingin buang air kecil. Urin akan keluar melalui uretra.

Komposisi urin yang dikeluarkan melalui uretra adalah air, garam, urea dan sisa substansi lain, misalnya pigmen empedu yang berfungsi memberi warna dan bau pada urin.

ginjal dan bagian-bagiannya